Monetize Blog itu ternyata sangat sulit dan tidak semudah yang dibayangkan. Monetize dengan segala cerita indah dibalik Dollar dan rupiah yang mengalir dari Blog ternyata masih sebatas angan. Paling tidak itulah yang Achiles rasakan hingga bulan ketiga belajar ngeblog ini. Apakah memang kenyataan bahwa tahun ini adalah tahun yang berat untuk blogger ? Ataukah memang Achiles yang masih terlalu Bodoh sehingga tidak dapat melihat celah monetize yang terhampar luas ? Yang jelas Achiles tidak ingin bermimpi hanya dengan mempunyai 1 blog gratisan ber-PageRank 4 lalu dengan cepat mampu membeli sebuah Laptop Toshiba. Jangan berhayal hanya dengan Blog bertrafik rata-rata visitor 400/hari lalu bisa dengan mudah membeli Blackberry. Kenyataannya saat ini Blogsvertise banyak merejeck job yang sudah terposting, Payingpost kalah rebutan dengan blogger yang lain, Linkworth sepinya minta ampun, Sponsoredreviews tidak berjalan seperti yang diharapkan. Mungkin cuma Reviewme yang saat ini (semoga bisa terus begini) masih stabil memberi job untuk blog jelek ini.
Memang ada benarnya pepatah yang mengatakan bahwa tidak ada hasil yang serba instant. Butuh kerja keras, konsistensi, ketekunan, kesabaran dan semangat mau belajar agar bisa menjadi lebih baik. PPC tanpa traffic = nihil, PTR tanpa PageRank = Minim, dan PTC tanpa konsistensi = Macet total. Terlalu dini untuk bermimpi dan mengatakan "Hanya dengan memakai sarung, uang bisa sekarung". Tiap pekerjaan, baik didalam dunia offline maupun online pasti membutuhkan ketekunan kalau ingin berhasil. Seseorang yang mau mengurangi waktu tidur akan menemui garis keberhasilan terlebih dahulu. Ada benarnya perkataan khalil Gibran mengenai kata Bekerja :
Bekerja adalah Cinta yang membahana
Dan jika kau tiada sanggup bekerja dengan cinta
Hanya dengan enggan
Maka lebih baik jika kau meninggalkannya
Lalu mengambil tempat
Didepan gapura candi
Meminta sedekah dari mereka
No comments:
Post a Comment